Senin 27 Nov 2017 21:38 WIB

Rep: Havid Al Vizki/ Red: Sadly Rachman

BNBP Minta Masyarakat Jauhi Gunung Agung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNBP) mengimbau kepada seluruh masyarakat menjauhi Gunung Agung. Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Sutopo Purwo Nughroho mengatakan radius letusan sangat membahayakan, Senin (27/11).

Menurut dia, masyarakat harus menjauh karena ditakutkan jika terjadi erupsi dengan sebaran lava, batu pijar, abu pekat serta disusul oleh awan panas.

Untuk sementara masyarakat diminta untuk meninggalkan ternaknya. Satgas sampai saat ini sudah melakukan penanganan. Dalam hal ini, evakuasi ternak dibagi menjadi dua. Bisa dilakukan secara mandiri ataupun dibantu oleh pemerintah setempat.

Berikut video lengkapnya.

 

 

Videografer:
Havid Al Vizki

Video Editor:
Fian Firatmaja