Sabtu 25 Jul 2015 09:19 WIB

Rep: Casilda Amilah/ Red: Sadly Rachman

Menginap di Hotel Dilayani Robot, Mau?

REPUBLIKA.CO.ID, NAGASAKI -- Sebuah hotel yang dikelola oleh robot telah dibuka di Jepang. Hotel bernama Henn-na ini adalah bagian dari Huis Ten Bosch, sebuah taman di Sasebo. Dengan tujuan memberikan kenyamanan untuk para pengunjung, Henn-na dirancang sebagai hotel dengan harga yang terjangkau, modern, ramah lingkungan dan menyenangkan.

Berbagai jenis robot dengan masing-masing tugasnya telah ditempatkan di hotel ini untuk lebih mempermudah pengunjung. Jika Anda tertarik untuk menginap di hotel ini, Henn-na telah dibuka sejak 17 Juli lalu. Pada pembukaan pertama, hotel ini menyediakan 72 kamar dengan harga mulai dari $ 73 per malamnya. Rencananya hotel yang memiliki arti 'Hotel Aneh' ini akan menyediakan total 144 kamar.

 

 

Video Editor: Casilda Amilah