Kamis 05 Mar 2015 00:21 WIB

Rep: Casilda Amilah/ Red: Sadly Rachman

Masa Depan Anak Bernilai di Setiap Pengorbanan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Sebagai orang tua, mereka akan berkoban untuk anak-anak mereka. Orang tua menginginkan anaknya mendapat kehidupan yang lebih baik. Meski kadang harus menyembunyikan perjuangan mereka. Dalam video  berjudul My dad's Story: Dream for My Child ini menggambarkan pengorbanan besar yang dilakukan orang tua untuk masa depan anaknya.

Menurut anak perempuan dalam video ini, ayahnya adalah 'ayah paling baik sedunia', 'paling pintar', 'paling tampan', dan baginya sang ayah adalah 'superman'-nya.

'Ayahku hebat, tapi Ia berbohong', anak perempuan ini mengungkapkan bahwa ayahnya menyembunyikan penderitaan dalam senyumnya. Sang ayah berbohong memiliki pekerjaan tetap dan memiliki uang. Ia berbohong bahwa dirinya tidak lelah dan tidak lapar. Ia berbohong bahwa mereka memiliki segalanya. Dan sang ayah bebohong karenanya.

Video diunggah oleh perusahaan asuransi MetLife Hongkong's "Dream for My Child". Kampanye ini dimaksudkan untuk membantu orang tua menabung untuk pendidikan anak-anak mereka. Karena masa depan anak bernilai di setiap pengorbanan. 

Dari video berdurasi tiga menit ini kita juga diingatkan seberapa panjang perjalanan yang orang tua tempuh untuk anak-anak mereka, dan seberapa banyak kita berhutang kepada yang membesarkan kita.

 

Video Editor & Narator: Casilda Amilah