Senin 02 Sep 2013 17:29 WIB

Rep: MgROL17/ Red: Sadly Rachman

Masalah Angkutan Umum, Ini yang Harus Dilakukan Pemerintah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penurunan jumlah pengguna angkutan umum dari tahun ke tahun menjadi tantangan pemerintah dalam memperbaiki dan meningkatkan pelayanannya. Danang Parikesit, ketua umum Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI), menyebutkan tiga program yang harus di fokuskan oleh pemerintah.

“Antara pejalan kaki, penataan trayek, dan penataan backbone merupakan tiga piral utama dalam penataan angkutan umum”. Ungkap Danang Parekesit saat bertemu ROL di Jakarta.

Tidak hanya terfokus pada sistem dan armada, pembinaan pengemudi angkutan umum juga dinilai Danang Parikesit penting. Permasalahan keselamatan pun menjadi alasan Dinas Perhubungan DKI Jakarta.

Memodernisasi angkutan umum, khususnya angkot, menurut Danang Parikesit adalah cara terbaik dan menjadi PR pemerintah, “Prospek angkot masih sangat tinggi dan menjadi PR pemerintah. Tidak menghapuskan, tetapi melakukan  modernisasi." Selengkapnya, berikut videonya.

 

Videographer & Video Editor: Casilda