Selasa 23 Feb 2021 20:37 WIB

Rep: Surya Dinata/ Red: Wisnu Aji Prasetiyo

Indonesia Negara Asia Tenggara Pertama yang Mulai Vaksinasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan bahwa Indonesia adalah negara yang beruntung. Sebab, telah mengamankan akses pasokan vaksin untuk masyarakat.

Jokowi mengatakan proses diplomasi pengadaan vaksin Covid-19 telah dimulai pemerintah sejak awal pandemi. Jokowi menilai Indonesia menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang melaksanakan vaksin Covid-19 sejak Januari 2021. Ia berharap pelaksanaan vaksinasi bisa selesai diakhir tahun ini.

Meski demikian, Jokowi menegaskan ketersediaan vaksinasi bukan berarti dapat menyelesaikan masalah. Ia mengimbau masyarakat tetap disiplin protokol kesehatan untuk menekan angka laju Covid-19.

 

 

Video Editor | Fakhtar Khairon Lubis