Kamis 10 Mar 2016 20:21 WIB
Rep: Fian Firatmaja/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Alquran dalam lembar kertas mungkin sudah menjadi hal yang biasa kita temui. Di Palembang, ada sebuah pesantren yang membuat sebuah Alquran berukuran sangat besar dan berbahan dasar kayu.
Bayt Alquran Al Akbar dibuat oleh Pesantren Modern Al Ihsaniyah. Alquran tersebut berukuran 177 cm x 150 cm. Ketebalannya mencapai 2,5 cm dan berat rata-rata mencapai 50 kg per lembarnya. Kayu yang digunakan dalam pembuatan Alquran ini adalah kayu trembesi.
Alquran itu dibuat selain untuk mengingatkan umat Islam terhadap Alquran, juga untuk dijadikan objek seni wisata religi. Salah satu pengelola tempat ini, Syakroni, mengatakan, hadirnya Alquran tersebut juga untuk mengubah citra masyarakat Palembang menjadi lebih baik.
Pemilihan kayu dilakukan karena ingin membuat Alquran tersebut menjadi berbeda dengan yang ada. Pembuatannya pun cukup lama, yakni dimulai pada 15 maret 2002 hingga akhir 2008.
Bayt Alquran Al Akbar ini berada di daerah Gandus, Palembang. Pengunjung bisa datang dari pukul delapan pagi hingga lima sore. Tidak ada tarif biaya masuk untuk melihat Alquran terbesar itu. Cukup memberikan infak dan sedekah seikhlasnya. Di tempat ini, Anda akan melihat begitu megahnya sebuah Alquran. Tiga puluh juz Alquran disusun rapi pada bangunan lima lantai tersebut.
Videografer: Fian Firatmaja