Rabu 04 Apr 2018 21:35 WIB

Rep: Wisnu Aji Prasetiyo/ Red: Sadly Rachman

Isi Air Kolam Masjid, Wakapolri, Hingga Wakil Ketua DMI

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Dari waktu ke waktu, banyak perubahan dalam kehidupan. Salah satunya yakni dialami oleh Wakapolri Komjen Pol Syafruddin.

Syafruddin mengaku banyak perubahan baik dalam hidupnya saat mulai mengabdikan dirinya bekerja untuk masyarakat sekitar. Salah satu hal unik yakni saat dirinya menjadi tukang isi kolam masjid untuk wudhu para jamaah di kampungnya.

Hingga akhirnya menginjak usia dewasa, Syafruddin masuk menjadi anggota kepolisian dan menjadi ajudan Wakil Presiden, Jusuf Kalla. Ditempa oleh JK, Syafruddin mengatakan dirinya belajar banyak mengenai perdamaian dan kepengurusan masjid. 


Syafruddin mengaku ada dua pelajaran penting dalam kehidupan yang ia jalani yakni ketulusan dan keikhlasan. Kedua pelajaran tersebut ia dapatkan selama mengurus masjid dari mulai kecil hingga dirinya menjabat sebagai Wakapolri.

Berikut video lengkapnya.

 

 

  • Videografer & Video Editor:
  • Wisnu Aji Prasetiyo