Senin 25 Sep 2017 19:37 WIB

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Sadly Rachman

Kampung Kokoda, Desa Binaan MPM PP Muhammadiyah

REPUBLIKA.CO.ID, SORONG -- Majelis Pemberdayaan Masyarakat (MPM) PP Muhammadiyah memiliki setidaknya lima desa binaan yang tengah menjadi fokus pemberdayaan. Salah satunya ada di Kampung Warmon Kokoda, Sorong, Papua Barat, yang ditempati Suku Kokoda.

Sekretaris MPM PP Muhammadiyah, Bachtiar Dwi Kurniawan menuturkan, sejak 2013 MPM telah mencoba membangun amal usaha yang fokus mengabdikan diri, khususnya untuk daerah-daerah terluar, terdepan, dan tertinggal (3T) dengan pemberdayaan komunitas yang masih nomaden.

Ini merupakan kepanjangan dari Muktamar Muhammadiyah pada 2015, yang memberi amanah untuk prioritas pembangunan Muhammadiyah di timur Indonesia. Suku Kokoda, jadi salah satu target yang selama ini hidupnya masih bersifat nomaden agar dapat dibina.

Berikut video lengkapnya.

 

 

Videografer:
Wahyu Suryana

Video Editor:
Fian Firatmaja

Terkait

Terpopuler