Rabu 27 Jul 2016 00:00 WIB
Rep: Wisnu Aji Prasetiyo/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Transportasi kapal laut masih menjadi favorit masyarakat Indonesia untuk pulang ke kampung halamannya. Harga yang masih relatif murah membuat banyak orang lebih memilih menggunakan kapal laut dibandingkan transportasi lainnya.
Namun, Menteri Perhubungan, Ignasius Jonan mengimbau masyarakat untuk memilih transportasi udara dibandingkan kapal laut jika melakukan perjalanan jauh. Jonan menilai, selain tidak menguras tenaga, kalkulasi perhitungan biaya yang dikeluarkan pun hampir sama.
Akan hal itu, Jonan pun akan tetap memperbaiki layanan penumpang kapal laut guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh penumpang.
Videografer: Wisnu Aji Prasetiyo
Video Editor: Fian Firatmaja