Kamis 04 Jul 2024 17:17 WIB

Rep: Muhammad Hafil/ Red: Agung Sasongko

Amarah Melanda, Baca Doa ini: Simpel dan Mudah Dilafalkan

REPUBLIKA.CO.ID, Apabila rasa marah itu muncul di dada, segerakanlah diri kita untuk mengucap kalimat doa tersebut. 

Tujuannya agar Allah SWT melembutkan hati kita, mengangkat rasa gundah dan amarah, serta memberikan petunjuk dalam menghadapi gejolak amarah yang sedang menjangkit jiwa.  

Sebab dengan munculnya rasa marah, tak sedikit manusia yang alpa terhadap fungsi-fungsi inderawi yang dihadirkan Allah pada dirinya.  

Jangan sampai adanya rasa marah membuat kita menjadi manusia yang mudah berkata kasar, ringan tagan dalam hal keburukan, sampai memutus tali silaturahim. 

Lebih baik kita segera mengambil wudhu, membaca doa, dan kalau perlu langkahkan kaki ke masjid untuk mendirikan shalat sunah.