Jumat 15 Sep 2023 04:11 WIB

Red: Sadly Rachman

Bertemu 'Nona Manis' di Belanda

REPUBLIKA.CO.ID, OEGSTGEEST -- Belanda bisa dibilang salah satu negara yang memiliki restoran Indonesia paling banyak di Eropa. Rata-rata menyajikan makanan secara rijsttafel, yaitu makanan disajikan di satu meja dengan berbagai lauk pauk.
Namun, Restoran Nona Manis menyajikan masakan Indonesia dengan cara yang berbeda. Di restoran ini, pengunjung dapat menikmati masakan Indonesia ala fine dining.

Renu mengatakan, ide ini muncul setelah ia lama mengelola toko masakan Indonesia, Iboe Tjilik. Ia melihat belum banyak restoran yang menyajikan masakan Indonesia dengan konsep yang berbeda.
Selain itu, suami Renu, Eduard Loebis, memiliki mimpi untuk mewujudkan memiliki restoran dengan konsep yang selama ini jarang ada untuk masakan Indonesia.

Di tengah renovasi, Renu mengatakan PT Bank Negara Indonesia Tbk atau BNI hadir dan membantunya mengembangkan restoran tersebut.

Nona Manis dibuat dengan konsep fine dining dengan menyajikan masakan Indonesia mulai dari makanan pembuka, menu utama, hingga kudapan penutup. Republika.co.id berkesempatan mencicipi otak-otak yang dibentuk berbeda dari makanan pada umumnya.

Simak perbincangan lengkapnya bersama Jurnalis Republika.co.id, Elba damhuri di Belanda.

 

 

Tim Republika TV:

Elba Damhuri/Sadly Rachman/Friska Yolanda