Senin 18 Nov 2019 17:50 WIB
Rep: Havid Al Vizki/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Sosial (Mensos), Juliari Batubara jelaskan sebanyak 10 juta BPJS Kesehatan yang tidak sesuai telah dibersihkan. Untuk data yang terintegrasi, menurut dia, kini sudah mencapai sekitar enam juta.
Juliari mengatakan, dari hasil enam juta data yang terintegrasi tersebut nantinya akan dilakukan audit kembali. Hal itu menurutnya untuk menjadikan data masyarakat di BPJS Kesehatan lebih akurat.
Ia menambahkan, wajar saja jika masih ada data yang belum tersinkronisasi. Mensos menilai, hal itu dikarenakan jumlah penduduk Indonesia yang banyak.
Berikut video lengkapnya.
Videografer | Havid Al Vizki
Video Editor | Fian Firatmaja