Rabu 13 Mar 2019 21:49 WIB
Rep: Wisnu Aji Prasetiyo/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juventus membuat comeback gemilang di babak 16 besar Liga Champions. Setelah takluk 0-2 dari Atletico Madrid pada leg pertama, Nyonya Tua membalas dengan kemenangan 3-0 di Stadion Allianz, Turin, Rabu (13/3) dini hari WIB. Alhasil, Juventus melangkah ke perempat final dengan agregat 3-2.
Cristiano Ronaldo menjadi bintang Bianconeri. Ia memborong tiga gol yang mengantarkan Juventus ke delapan besar. Hat-trick tersebut merupakan yang kedelapan bagi Ronaldo di Liga Champions sepanjang kariernya.
Sejak awal pertandingan, Juventus tampil menyerang. Umpan silang Federico Bernardeschi disambut Ronaldo dengan tandukan ke tiang jauh pada menit ke-27 dan berhasil menjebol gawang Atletico. Ronaldo kembali mencatatkan namanya di papan skor usai menjebol gawang Atletico melalui sundulan kepalanya tiga menit babak kedua dimulai.
Jelang pertandingan berakhir, mantan punggawa Real Madrid tersebut kembali mencetak gol melalui titik putih. Ronaldo pun sukses mencetak hat-trick sekaligus mengantarkan Juventus ke babak perempat final.
Berikut video lengkapnya.
Video Editor: Wisnu Aji Prasetiyo