Sabtu 15 Sep 2018 17:03 WIB

Rep: Fakhtar Khairon Lubis/ Red: Sadly Rachman

Technologi LED Mercedez Benz Dapat Sampaikan Pesan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Pabrikan otomotif asal jerman Mercedes-Benz selau melakukan inovasi terutama dari sisi teknologi keselamatan. Fitur teranyar yang diperkenalkan Mercedes bernama Digital Light.

Dilansir Drivespark.com, teknologi Digital Light pertama kali dipamerkan pada generasi terbaru Mercedes-Maybach S-Class di gelaran Geneva Motor Show 2018. Digital Light pun diakui pabrikan akan segera terpasang pada model Mercy lainnya.

Digital Light bekerja dengan memanfaatkan micro-reflector pada lampu depan yang menggunakan LED dengan jutaan pixel serta terdapat chip khusus sehingga lampu dapat memproyeksikan pola salah satunya huruf.

Teknologi ini mampu menyampaikan pesan kepada pengguna jalan lain. Selain itu, Digital light dapat mendeteksi pejalan kaki dan mengomunikasikan posisi lampu pada pengemudi.

Berikut video lengkapnya.

 

 

  • Video Editor:
  • Fakhtar Khairon Lubis