Rabu 20 May 2015 15:09 WIB

Rep: Casilda Amilah/ Red: Sadly Rachman

Keren, Ini Orkes Warga Indonesia di Melbourne

REPUBLIKA.CO.ID, MELBOURNE -- Sejumlah warga Indonesia yang tingal di negara Victoria, Australia membentuk kelompok musik bernama Orkes Jawi Waton Muni (OJWM). Dalam setiap pertunjukannya, setidaknya 20 anggota dari kelompok OJWM ikut tampil. Tidak ada dari anggotanya yang memiliki latar belakang musik secara profesional, tapi penampilan mereka selalu menghibur. Kebanyakan dari mereka adalah pelajar dan pekerja yang menetap di Melbourne.

Kelompok musik ini pertama kali dibentuk akhir tahun 2013, yang berawal dari pertemuan santai sejumlah warga Indonesia. OJWM kemudian dibentuk dengan keinginan untuk menawarkan sesuatu yang berbeda.

Koordinator OJWM Anita Dewi mengatakan fokus OJWM bukan untuk tampil profesional, justru lebih rileks dan menghibur sekaligus mengajak penonton sebagai bagian dari penampilan. Kelompok ini sudah tampil di sejumlah event-event yang diselenggarakan oleh komunitas Indonesia.

 

 

Video Editor & Narator: Casilda Amilah