Senin 04 May 2015 09:55 WIB
Rep: Fian Firatmaja/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Guru kini memiliki wadah untuk belajar dan berbagi mengenai teknologi melalui komunitas Google Educater Group (GEG). Ketua GEG Jakarta Barat, Steven Sutantro menjelaskan ini adalah sebuah komunitas bagi para pendidik.
Menurut dia, banyak hal baik yang bisa didapat di GEG. Ada beberapa hal yang bisa diimplementasikan dalam kegiatan belajar-mengajar di sekolah. Diantaranya bisa lebih memaksimalkan peran tekhnologi dalam belajar.
Ia sendiri mengaku hal tersebut dilakukannya dalam mengajar muridnya. Ia menggunakan situs berbagi video youtube untuk mengunggah tugas-tugas yang diberikannya disekolah
GEG Jakarta Barat sendiri mulai ada sejak September 2014 lalu. Kegitan yang sering dilakukan diantaranya adalah workshop. Melalui kegiatan tersebut para anggota akan diajarkan berbagai materi dan tentunya juga bagaimana cara lebih memaksimalkan menggunakan Google.
Videografer: Fian Firatmaja
Video Editor: Casilda Amilah