Senin 08 Sep 2014 19:18 WIB
Rep: Fian Firatmaja/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Najat Vallaud-Belkacem menjadi Menteri Pendidikan Pertama di Prancis yang beragama Islam. Atas latar belakang itu sebuah majalah Prancis menyerangnya.
Serangan tersebut ditunjukkan dengan menggunakan foto Najat sebagai sampul majalah. Seperti dilansir dari Onislam, Senin (8/9), Foto tersebut di bubuhi judul provokasi yang bertuliskan "A Moroccan Muslim at the national education (ministry). The Najat Vallaud-Belkacem provocation."
Atas pemberintaan tersebut, Najat mengambil sikap tenang. Ia menganggap tidak perlu menghiraukaun sebuah perdebatan yang tidak relevan. Meski Ia mengaku sedikit kecewa karena bisa mempengaruhi orang banyak. Berikut video lengkapnya.