Kamis 21 Sep 2023 16:03 WIB

Rep: Havid Al Vizki/ Red: Fian Firatmaja

Perlukah Penggunaan Riasan Wajah Saat Umroh?

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Merias wajah adalah salah satu kegiatan yang sering dilakukan oleh perempuan. Namun, bagaimana jika merias saat melakukan ibadah umroh.

Ketua Umum Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Syifa Fauzia membagikan pengalamannya. Menurut dia, ketika melakukan ibadah umroh yang paling diperlukan, yakni penangkal tabir surya atau sunscreen.

Dengan kondisi cuaca panas serta udara yang kering sunscreen sangat dibutuhkan ketika melaksanakan ibadah umroh.