Sabtu 16 Jan 2021 14:29 WIB
Rep: Surya Dinata/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Banjir yang merendam ribuan rumah masih terjadi di Kalimantan Selatan hingga Sabtu (16/1). Hal itu menurut Badan Nasional dan Penanggulangan Bencana (BNPB) disebabkan intensitas hujan yang sangat tinggi, sehingga mengakibatkan beberapa sungai meluap.
Presiden Joko Widodo mengatakan, Ia telah mendapat laporan dari Gubernur Kalimantan Selatan terkait musibah bencana banjir yang terjadi di wilayah Kalimantan Selatan. Untuk itu Jokowi menginstruksikan Kepala BNPB, Panglima TNI, dan Kapolri segera menurunkan bantuan berupa perahu karet yang sangat dibutuhkan dalam proses evakuasi korban di Kalimantan Selatan.
Jokowi mengajak, masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bahaya longsor dan banjir. Menurutnya, saat ini terjadi peningkatan curah hujan. Ia pun meminta agar selalu memperhatikan peringatan dini dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
Video Editor | Fian Firatmaja