Selasa 11 Feb 2020 18:00 WIB
Rep: Surya Dinata/ Red: Wisnu Aji Prasetiyo
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Pemerintah melalui Kementerian Keuangan tengah mempersiapkan pencairan dana bantuan operasional sekolah (BOS) tahap 1 sebesar 9,8 triliun dari alokasi dana 54,32 triliun di tahun ini. Pencairan tersebut telah sesuai dengan skema yang baru ditetapkan bersama Kemendikbud dan Kemendagri.
Menteri Keuangan, Sri Mulyani mengatakan sebanyak 136.579 sekolah di 32 provinsi akan mendapatkan penyaluran dana BOS tahap pertama sebesar 9,8 triliun di tanggal 10 Februari 2020.
Sri Mulyani berharap dana tersebut bisa membantu beroperasinya sekolah guna mendorong merdekanya pendidikan.
Videografer | Surya Dinata
Video Editor | Fian Firatmaja