Jumat 03 Jan 2014 08:23 WIB

Rep: Kingkin Jiwanggo/ Red: Sadly Rachman

Karya, Semangat, dan Namanya Selalu Dikenang

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Didalam kehidupan, banyak sekali orang-orang menjadi terkenal karena dedikasinya terhadap kehidupan orang banyak atau karena karya-karya hebat yang telah mereka hasilkan. Dan ketika mereka telah tiada, namanya akan selalu dikenang. Berikut, adalah tokoh-tokoh yang wafat ditahun 2013 versi Republika Online:

1. Jefri Al Buchori

Jefri Al Buchori atau lebih dikenal sebagai Ustaz Uje adalah seorang pendakwah. Ustaz Uje lahir di Jakarta pada 12 April 1973, ia terkenal dengan karakternya yang gaul dalam melakukan dakwah. 

Pada tahun 2013 lalu Uje mengalami sebuah kecelakaan tunggal di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan. Uje mengendarai sebuah sepeda motor dan menabrak sebuah pohon di kawasan tersebut. Kecelakaan terjadi karena kondisi Ustaz Uje yang mengantuk dan dalam kodisi yang tidak sehat. Ustaz Jefri Al Buchori wafat pada 26 April 2013 di usianya yang ke-40 tahun. 

2. Nelson Mandela

Siapa yang tidak mengenal Nelson Mandela?. Pemenang Hadiah Nobel Perdamaian ini sudah menjadi salah satu ikon dunia dan pernah dipenjara selama 27 tahun dibawah rezim aparteid Afrika Selatan karena perjuangannya terhadap kaum kulit hitam. 

Mantan Presiden Afrika Selatan ini meninggal pada usia 95 tahun setelah menjalani perawatan karena infeksi paru-paru. 

3. Paul Walker

Paul Walker merupakan seorang aktor ternama asal Amerika Serikat. Tokoh ikonik film serial The Fast and the Furious ini tewas dalam kecelakaan tragis di Santa Clarita, California pada 30 november 2013. Paul meninggal saat akan menghadiri acara amal organisasinya, saat melintas di daerah Valencia mobil Porsche Carrera GT yang ia tumpangi hilang kendali dan menabrak tiang lampu serta pohon, seketika mobil tersebut meledak dan terbakar.

Paul meninggal diusia 40 tahun dengan meninggalkan seorang putri berusia 15 tahun bernama Meadow. Puluhan karya film dan beberapa serial televisi pernah ia bintangi, tak heran jika beberapa penghargaan telah diraihnya.

 

Video Editor: Kingkin Jiwanggo