Senin 05 Aug 2013 00:21 WIB

Rep: Agung Sasongko/ Red: Sadly Rachman

Pakar IT Pakistan Luncurkan Halalgoogling

REPUBLIKA.CO.ID, ISLAMABAD--Para ahli IT Pakistan meluncurkan mesin pencari baru yang memfilter setiap konten yang tidak sesuai ajaran Islam. Mesin pencari ini diberinama Halalgoogling.

Seperti dikutip Onislam.net, laman ini dirancang secara otomatis menghilangkan situs-situs yang dianggap amoral dan  kata kunci spesifik seperti "Playboy", "Foto Nabi Muhammad SAW" dan "Kebangkitan Yesus.  Ketika mereka mengakses kata-kata kunci tersebut yang terlihat hanya pesan larangan, berikut videonya.