Senin 13 May 2024 06:33 WIB

Red: Fian Firatmaja

Palestina Dapat Dukungan 143 Negara untuk Jadi Anggota PBB

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada Jumat (10/5), mendukung upaya Palestina untuk menjadi anggota penuh PBB. Resolusi ini juga merekomendasikan Dewan Keamanan untuk mempertimbangkan keanggotaan Palestina. Sementara itu, Israel bereaksi keras terhadap resolusi itu.