Selasa 29 Sep 2020 22:33 WIB
Rep: Surya Dinata/ Red: Wisnu Aji Prasetiyo
REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengakui bahwa pertumbuhan ekspor di Jawa Barat sangat cepat. Menurutnya, pada bulan Agustus mengalami kenaikan sebesar 14,6 persen dibandingkan bulan sebelumnya.
Ridwan menilai Jawa Barat menjadi penyumbang ekspor terbesar saat ini. Jabar berhasil mencatatkan angka sebesar 16,28 persen.
Ridwan menambahkan, pertumbuhan itu menandakan sektor ekonomi mulai bergerak kembali dan terlihat baik di masa pandemi. Namun, hal tersebut tidak diikuti oleh kegiatan belanja di level daerah serta sektor UMKM yang masih bellum optimal.
Video Editor | Fian Firatmaja