Rabu 27 Jun 2018 16:17 WIB
Rep: Wisnu Aji Prasetiyo/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW — Timnas Argentina akhirnya berhasil melaju ke babak 16 besar Piala Dunia setelah memastikan kemenangan melawan Nigeria di Saint Petersburg Stadium, Rusia.
Pertandingan tersebut berjalan dengan dramatis. Dalam kemenangan La Abiceleste, Lionel Messi pun ambil bagian. Ia berhasil mencetak gol pada menit ke-14. Bek Argentina, Marcos Rojo pun menjadi pahlawan kemenangan usai mencetak gol pada menit ke-87.
Sedangkan Nigeria, hanya mampu membalas satu gol lewat penalti Victor Moses pada menit ke-51. Hasil tersebut pun memastikan Argentina melaju ke babak 16 besar sebagai runner-up grup D dengan mengoleksi empat poin.
Sementara itu, pada pertandingan grup D lainnya, Timnas Kroasia berhasil menjadi juara grup setelah meraih kemenangan melawan Timnas Islandia dengan skor 2-1. Dengan hasil pertandingan tersebut, Kroasia dan Argentina sukses melaju ke babak 16 besar Piala Dunia.
Berikut video lengkapnya.