Rabu 05 Nov 2025 10:15 WIB

Red: Agung Sasongko

Masjid Biru di Afghanistan Rusak Parah Akibat Gempa

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Masjid Biru Mazar-e-Sharif rusak akibat gempa bumi dahsyat yang melanda Afghanistan utara pada Senin kemarin. Gempa berkekuatan 6,3 skala Richter mengakibatkan korban meninggal mencapai 27 orang, sementara 956 orang lainnya luka-luka.

Sementara, Masjid Biru alami kerusakan parah. Bagian dindingnya retak-retak, sebagian menara ambruk. Atas pertimbangan keamanan, masjid ditutup sementara.

Masjid biru, yang dihiasi ubin berukiran rumit yang dilukis tangan ini, dijadikan sebagai pusat ziarah utama bagi umat Islam dan menjadi ikon kota Mazar Sharif dan Balkh.