Senin 16 Mar 2015 15:30 WIB

Rep: Fian Firatmaja/ Red: Sadly Rachman

Mobil Terbang Siap 'Menghantam' Langit pada Tahun 2017

REPUBLIKA.CO.ID, SLOVAKIA -- Sebuah pabrikan asal Slovakia, AeroMobil telah meluncurkan sebuah mobil yang bisa terbang saat Pioneers Festival di Vienna. Mobil terbang yang ditunjukan oleh AeroMobil bukanlah sebuah mobil konsep, mockup, atau sebuah prototype. Akan tetapi benar-benar bisa terbang dihadapan pengenjung festival.

Saat itu AeroMobil belum berani memutuskan kapan benar-benar mobil tersebut bisa dilepas ke publik. CEO AeroMobil Juraj Vaculic mengumumkan mobil tersebut akan benar-benar menghantam langit dunia pada tahun 2017 mendatang. Mobil ini ditujukan untuk para miliarder kaya dunia yang gemar mengoleksi mobil mewah.

Kendaraan ini diluncurkan untuk memberikan sebuah revolusi didunia otomotif khususnya mobil. Dimana belakangan ini yang marak diperbincangkan adalah mobil "self driving". Akan tetapi menurut Vaculic itu hanyalah solusi parsial saja. Mobil terbang menurut dia akan lebih tepat.

Meski begitu, mobil terbang tak akan mudah untuk dilepas di pasar otomotif. Menurut dia akan banyak persyaratan yang dipenuhi terlebih dari segi keamanan. Dalam hal lepas landas pun nantinya akan ada peraturan ketat yang diberlakukan.

Untuk mengemudikannya pun tak akan diberikan kesembarang orang. Nantinya yang bisa menerbangkan mobil tersebut harus seorang pilot yang telah bersitifikat. 

 

Video Editor: Casilda Amilah
Narator: Fian Firatmaja