Selasa 17 Jun 2014 06:15 WIB

Rep: Fian Firatmaja/ Red: Sadly Rachman

Gol Indah Van Persie Dalam Flipbook

REPUBLIKA.CO.ID, BELANDA -- Robin van Persie ciptakan gol indah di partai pembuka Belanda pada Piala Dunia 2014 saat Robben cs kalahkan Spanyol dengan skor 5-1. Van persie yang mendapatkan umpan silang dari Daley Blind menyambut dengan sundulan akurat.

Gol cantik ini ternyata menarik kelompok seniman Belanda yang mengatasnamakan dirinya stabilo. Kelompok seniman ini menuangkan proses gol Van Persie ke dalam sebuah flipbook. Video gol Van Persie dalam flipbook ini diunggah ke youtube dengan username stabilo pada tanggal 14 Juni.

Flipbook adalah sebuah gambar yang berurutan pada kertas bertumpuk dimana saat kertas tersebut dibuka berutan secara cepat akan menciptakan sebuah animasi gerak. Berikut video lengkapnya.

 

Video Editor: Kingkin Jiwanggo