Jumat 29 Mar 2013 01:41 WIB

Red: Sadly Rachman

Pertamina Tower, Upaya Peningkatan Kualitas Pendidikan Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA--PT. Pertamina (Persero) terus berkomitmen dalam upaya membantu peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia. Baru-baru ini, bertempat di Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah Mada, Pertamina melakukan serah terima gedung Pertamina Tower.

Dengan diserahterimakannya fasilitas ini, Pertamina berharap gedung beserta fasilitasnya  akan memberikan manfaat terhadap kalangan eksternal dan internal di kalangan civitas akademika Universitas Gajah Mada.

Untuk pembangunan Gedung Pertamina Tower, Pertamina menggelontorkan dana mencapai 12 miliar rupiah. Tak hanya itu, Pertamina juga mendukung program menanam 100 juta pohon, yang merupakan wujud komitmen Pertamina dalam kelestarian lingkungan.

Usai acara serah terima, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gajah Mada, menggelar acara talkshow yang diberi tajuk "Energizing Asia : Menjadi Pemimpin Bisnis Energi pada tahun 2025. Hadir sebagai pembicara Direktur Utama PT. Pertamina Persero, Karen Agustiawan dan Pakar Energi UGM, Indra Bastian.

Pada kesempatan itu, Karen memaparkan strategi Pertamina dalam menghadapi bisnis energi di masa depan. Strategi yang dimaksud antara lain Pertamina akan menggarap sektor petrokimia, batu bara, bio feul dan listirik. Disebutkan pula, Pertamina berencana menjadi perusahaan multinasional yang mampu bersaing di tingkat dunia. (Adv)